5 Cara Menghilangkan Bekas Luka Di Wajah Menggunakan Bahan Alami

Kita tidak pernah bisa menentukan kapan akan ada insiden yang akan membuat kita terluka. Bahkan dimana persisnya luka di tubuh akan muncul, kita tidak bisa memprediksi. Sehingga wajar jika terdapat bekas luka pada wajah. 

Cara menghilangkan bekas luka di wajah memang banyak dicari karena membuat seseorang bisa kehilangan kepercayaan diri. Untuk itu, berikut beberapa bahan alami yang bisa digunakan sebagai penghilang bekas luka pada wajah anda.


Bahan Alami Untuk Menghilangkan Bekas Luka Pada Wajah

Madu

Bahan alami yang mudah untuk didapatkan dan ternyata mampu hilangkan bekas luka adalah madu. Madu mengandung bahan bahan yang akan membantu untuk proses regenerasi sel pada kulit. Dengan begitu selain anda bisa mendapatkan kulit lembab juga bisa mempercepat proses regenerasi. Untuk pengaplikasiannya, anda tinggal campurkan madu dan baking soda. Kemudian dioles di bekas luka dan dipijat lembut, barulah di bilas.

Lidah Buaya

Lidah buaya memiliki sifat antiinflamasi yang akan membantu untuk mengurangi iritasi kulit dan juga mengangkat sel kulit mati di bagian bekas luka. Tak hanya itu, lidah buaya juga akan mengurangi iritasi kulit dan membantu agar sel kulit mati di bekas luka terangkat. 

Bahkan lidah buaya juga akan mengurangi pembengkakan, memperbaiki kerusakan kulit serta mampu meregenerasi kulit. Menggunakan lidah buaya sebagai cara menghilangkan bekas luka di wajah cukup efektif.

Caranya juga tidaklah sulit, anda hanya perlu untuk menggunakan gel dari lidah buaya. Baik dalam bentuk ekstrak atau dari gelnya secara langsung. Setelah itu, anda harus memijat lembut gel tersebut pada bagian bekas luka. Diamkan beberapa saja, barulah anda membilasnya hingga benar benar bersih. Agar bisa mendapatkan hasil yang maksimal, anda bisa menggunakan saat bangun tidur atau malam hari sebelum anda tidur.

Teh Hijau



Tak hanya bisa diminum, teh hijau juga sangat populer sebagai tanaman herbal yang kaya manfaat. Salah satu manfaatnya adalah mampu untuk menghilangkan bekas luka yang ada di tubuh. Dalam teh hijau terdapat kandungan katekin yang kaya akan antioksidan. 

Katekin juga antibakteri serta antiinflamasi yang mampu atasi berbagai masalah kulit. Teh hijau juga bisa dijadikan cara menghilangkan bekas luka di wajah, yakni dengan menjadikannya sebagai masker.

Jeruk Nipis

Jeruk nipis juga merupakan bahan alami yang terkenal untuk mencerahkan kulit. Kandungan alpha Hidroxy Acids yang efektif untuk hilangkan bekas luka. Untuk menggunakan cara ini, anda bisa mencelupkan kapas dari air perasan jeruk nipis. 

Setelah itu letakkan kapas pada bagian bekas luka dan tunggu sekitar 10 menitan. Lakukan cara ini secara rutin hingga bekas luka mulai memudar. Pasca pengaplikasian, anda harus menggunakan sunscreen karena sensitif terhadap matahari.

Timun



Untuk anda pemilik kulit sensitif, anda bisa menjadikan timun sebagai bahan alami untuk menghilangkan bekas luka. Timun tidak akan menyebabkan iritasi dan juga ampuh untuk menghilangkan bekas luka. 

Selain itu timun juga akan membuat kulit menjadi lebih kenyal dan lebih cerah. Anda bisa menggunakan cara menghilangkan bekas luka di wajah satu ini dengan menjadikannya sebagai masker atau membuat jus timun kemudian meletakkan kapas yang dibasahi jus timun.

Selain menggunakan obat obatan, ternyata bahan alami juga bisa dijadikan penghilang bekas luka. Bahan alami memang lebih aman karena tidak mengandung bahan kimia yang berbahaya. Hanya saja untuk menghilangkan bekas luka di wajah dengan bahan alami membutuhkan waktu yang cukup panjang. Untuk itu, pastikan untuk bersabar dan melakukan secara rutin jika ingin mendapatkan hasil yang maksimal. 


Post a Comment

0 Comments